Kampus Universitas Negeri Padang Lockdown, Alasannya Rektor dan Dosen Positif Covid-19



PADANG - Rektor dan dosen di Universitas Negeri Padang (UNP) positif Covid-19. Alhasil, kampus UNP terpaksa ditutup sementara atau lockdown selama dua pekan terhitung dari 29 Maret 2021 hingga 11 April 2021.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal membenarkan positifnya Rektor UNP Prof. Ganefri.

"Mari kita doakan semoga (Rektor UNP) segera disembuhkan dari Covid-19," kata Jasman, Kamis (1/4/2021).

Sementara itu, Wakil Rektor I UNP Dr Refnaldi mengatakan, dosen atau staf yang terinfeksi virus corona kebanyakan terdapat di bagian Rektorat yang bertugas melayani mahasiswa di biro akademik dan kemahasiswaan.

"Akhir-akhir ini memang banyak mahasiswa yang datang ke kampus berurusan sehingga ada di antara mereka walaupun sudah diatur tapi kita tidak tahu mungkin ada yang abai dengan prokes," kata dia.

Refnaldi melanjutkan,  meski pelayanan UNP secara luring ditutup sementara, namun UNP masih bisa memberikan pelayanan secara daring.

Lebih lanjut Refnaldi mengatakan, saat ini sudah ada 50 persen dosen yang sudah divaksin. Diharapkannya vaksin itu bisa meningkatkan imunitas sehingga kasus terpapar Covid-19 di UNP dapat berkurang.

"UNP menjadwalkan kegiatan vaksin bagi seluruh dosen dan civitas akademika yang belum menerima vaksin," katanya.(***)

Label:

Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.