DPC Gerindra Padang Ikuti Amanat Prabowo Hadir di Masyarakat


PADANG - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Padang menjunjung tinggi amanat Ketua Umum Prabowo Subianto untuk hadir ditengah-tengah masyarakat. Selain itu, para kader Partai Gerindra harus kuat, kokoh dan mandiri.

"Sesuai amanat dan arahan Ketua Umum Prabowo Subianto, para kader partai harus menjawab persoalan yang dihadapi masyarakat," kata Ketua DPC Partai Gerindra Padang, Syafrial Kani disela-sela peringatan HUT Partai Gerindra ke-13, Sabtu (6/2/2021).

Syafrial Kani menjabarkan, amanat Ketum Prabowo dimaknai bahwa setiap hari harus peka terhadap masyarakat bawah. Kemudian.lanjutnya, kader mencarikan solusi bagi persoalan tersebut.

"Tema peringatan hut kali ini memperkuat diri membangun negeri. Para kader harus solid untuk kuat dan kemudian membangun negeri," tegasnya.

Dalam rangka HUT ke-13, DPC Gerindra Padang melakukan kegiatan sosial ke lima panti asuhan yang ada di Kota Padang. Sebelumnya,  pelaksanaan hut secara virtual mendengarkan pidato Ketua Umum Prabowo Subianto.

"Mengingat kondisi bangsa masih dalam situasi pandemi Covid-19, maka peringatan HUT Partai Gerindra dilaksankan secara sederhana," ungkap Erizal Syaf, Sekretaris DPC Gerindra Padang.

Erizal menambahkan, prinsipnya amanat dan arahan Ketum Prabowo akan menjadi aspirasi para kader terutama yang telah duduk sebagai legislator.

Pada peringatan HUT Gerindra ke-13, hadir anggota Fraksi Gerindra yakni, Muzni Zein, Elly Thrisyanti, Budi Syahrial, Bobby Rustam, Delma Putra, Manufer Putra Firdaus, Dewi Susanti. Sementara Ketua Fraksi Maslizal Aye datang setelah kegiatan selesai. Hadir juga beberapa Ketua-ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC). (***)


Label:

Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.